Babinsa Dampingi Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) Tahap II MI Sunan Kalijaga Wedoro

    Babinsa Dampingi Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) Tahap II MI Sunan Kalijaga Wedoro
    Babinsa Posramil Kebonagung Kodim 0716/Demak mulai melakukan vaksinasi terhadap anak usia 6-11 tahun di Sekolah MI Sunan Kalijaga Desa Werdoyo

    DEMAK - Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) ialah bulan dimana seluruh kegiatan imunisasi dilaksanakan di seluruh Indonesia oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Dalam Negeri, Menteri Agama dan Menteri Kesehatan.

    Petugas medis Puskesmas Kebonagung didampingi Babinsa Posramil Kebonagung Kodim 0716/Demak mulai melakukan vaksinasi terhadap anak usia 6-11 tahun di Sekolah MI Sunan Kalijaga Desa Werdoyo Kecamatan Kebonagung Kabupaten Demak, Jumat (22/11/2024).

    Ibu Naning selaku petugas medis menjelaskan, Imunisasi adalah pemberian vaksin dengan tujuan agar mendapatkan perlindungan (Kekebalan) dari penyakit infeksi yang dapat dicegah dengan imunisasi (PD3I). “Tujuan salah satu pelaksanaan BIAS yang dilaksanakan oleh Puskesmas Kebonagung adalah mencegah serta mempertahankan kekebalan dalam tubuh pengendalian penyakit Campak dalam jangka panjang melalui imunisasi Campak dan HPV, " jelas Ibu Naning.

    Serka Sukamat mengatakan, BIAS dilaksanakan di seluruh Sekolah Dasar (SD) dan Madrasah Ibtidaiyah (MI) negeri dan swasta, dengan melakukan protokol kesehatan. Adapun Jumlah sasaran MI di wilayah Puskesmas Kebonagung  adalah sebanyak 11 sekolah.

     “Pemberian imunisasi Campak di MI Sunan Kalijaga pada anak kelas I sebanyak 26 anak, kelas 2 sebanyak 29 anak dan HPV pada anak kelas 5 sebanyak 7 orang dengan jenis kelamin perempuan, " ucap Serka Sukamat.

    demak
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Penuh Semangat Babinsa Membantu Aduk Pasir...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Bersama Bhabinkamtibmas Kawal Pendistribusian...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Jalin komsos, Babinsa Tingkatkan Kerjasama Menjaga Kamtibmas di Desa Binaan
    Babinsa dan Bhabinkamtibmas Selalu Kompak Komsos Di Wilayah Binaan
    Babinsa Koramil 12/Mranggen Dan Bhabinkamtibmas  Kawal Pengembalian Kotak Suara Ke PPK 
    Pasca Pencoblosan, TNI dan Polri di Sumberejo Bonang Kawal Pengembalian Kotak Suara

    Ikuti Kami